Kata Kata Mutiara dari Para Motivator

Diposting oleh Selamat datang di blog on Sabtu, 31 Oktober 2015

Kata Kata Mutiara dari Para Motivator | Inilah ungkapan kata kata mutiara yang dapat anda jadikan referensi dalam memotivasi seseorang, ataukah kata kata mutiara ini bisa dijadikan sebagai pemenuhan update status facebook anda, atau bisa juga kata kata mutiara ini di berikan kepada pasangan atau pacar anda. Tentunya dengan adanya kumpulan kata kata mutiara ini bisa membuat anda bisa menjadi lebih bijak, apalagi makna yang terkandung dari kata kata mutiara ini begitu sangat mendalam. Dalam artikel kata kata mutiara ini, sebenarnya saya ingin menyajikan dalam bentuk beberapa bagian yaitu kata-kata lucu, kata kata cinta, kata kata bijak dan kata kata mutiara dalam bahasa inggirs. Akan tetapi dalam artikel ini saya hanya menyajikan kata kata mutiara yang dapat anda ucapkan kepada sahabat, orang tua dan kekasih anda. Nah, untuk lebih lanjut maka silahkan ikuti kata kata mutiara berikut ini:

Kata Kata Mutiara dari Para Motivator

kata kata mutiara


Bersedih kepada seseorang yang tepat itu lebih baik dibanding berbahagia dengan seseorang yang salah dan oleh sebab itu berbijaklah anda untuk memilih sahabat.

Sahabat itu bukanlah mereka yang telah menghampiri kita pada saat mereka sedang membutuhkan, namun mereka yang masih tetap untuk bersama kita saat seluruh orang di dunia menjauh dari kita.

Janganlah pernah kamu untuk menyakiti sahabatmu sendiri, sebab sahabat ialah salah satu cara Tuhan untuk menunjukan bahwa dia tak ingin melihat kamu sendirian didalam menjalankan hidup

Sahabat ialah mereka yang mengetahui segala macam kekuranganmu, namun masih tetap untuk memilih bersamamu pada saat orang lain telah pergi menjauh darimu.

Cinta itu mesti bersumber dari hati yang paling dalam dan oleh sebab itu jika tak berasal dari hati yang seutuhnya maka jangan pernah mengucapkan bahwa engkau mencintainya.

Mencintai itu tak hanya sekedar untuk dicintai, akan tetapi bagaimana kita bisa menjaga dan bisa menghargai perasaan yang dikenal sebagai cinta.

Kalau tak ada cinta maka katakan sejujurnya, janganlah hanya sekedar tidak ingin menyakiti hati, kamu akhirnya lupa katakan sejujurnya, meskipun itu akan menyisakan luka sebaiknya katakanlah sejujurnya.

Kalau kamu memang mencintai dia maka biarkanlah dirinya menjadi dirinya sendiri, lewat itu semua maka kamu tak akan kecewa ketika mereka tak seperti yang kamu idamkan.

Terkadang, ada ketidakpedulian yang hadir walaupun begitu banyak orang yang ada disekitarmu, ternyata kamu tetap merasakan sepi karena hanya dia yang kamu harapkan berada di sisimu.

Terkadang, walaupun kamu begitu mencintai seseorang, akan tetapi kamu juga mesti bsa melepaskannya, sebab dengan tanpanya kamu bisa menemukan dirimu menjadi lebih bahagia daripada sebelumnya.

Cinta kemungkinan akan membawa luka, akan tetapi bersyukurlah karena luka itu akan membawa mu pada kedewasaan yang sesungguhnya ketika kita berhasil untuk melawannya.

Cinta kasih merupakan perasaan hati yang mesti diungkapkan lewat hati, bukan hanya dengan mengeluarkan pujian atau rayuan.

Kau selalu menjadi lebih kuat daripada rasa sakitmu, lebih besar dibandingkan dengan masalahmu, lebih baik dibandingkan penghakiman orang terhadapmu.

Segeralah untuk melaksanakan segala rencana keberhasilanmu pada hari ini, jangan menunda-nunda lagi, janganlah untuk membuang waktu sebab waktu tak bisa menunggu engkau datang.

Janganlah berpikir bahwa kamu tidak akan pernah mampu melupakan seperti apa itu masa lalu. Tutuplah pintu masa lalumu, sebab Tuhan akan selalu membuka pintu untuk masa depanmu.

Hidup ini bukanlah tentang apa yang dipikirkan oleh mereka yang telah membencimu, namun ini semua mengenai apa yang telah dipikirkan oleh Tuhan yang sudah menyayangimu.

Janganlah sekali-kali menghabiskan waktumu untuk memimpikan segala sesuatu yang tak mungkin dapat terjadi saat anda bisa bangun dan akan membuat sesuatu itu terjadi

Hal yang sangat begitu menyakitkan yaitu ketika kamu telah kehilangan seseorang yakni sebuah kenyataan bahwa dia ternyata tidak berusaha mempertahankan hubungan diantara kalian.

Kebahagiaan itu bukanlah pada saat kita sedang mempunyai kesempurnaan, namun pada saat kita telah bisa menerima ketidaksempurnaan dengan hati yang ikhlas dan tulus.

Apa yang mudah untuk kita dapatkan, akan terasa mudah untuk diselesaikan. Apa yang kita butuh perjuangkan untuk diperoleh maka akan sulit untuk terlupakan.

Janganlah pernah untuk menyerah, kamu sebenarnya lebih berani dibandingkan yang kamu percayai dan lebih kuat dibandingkan yang kamu pikirkan selama ini. Semangatlah!!!

Berhati-hatilah engkau didalam memilih dan membangun pertemanan, sebab waktumu sangat berharga untuk mereka yang bagi tak pernah dalam menghargai waktumu.

Kalau kamu menginginkan seseorang untuk percaya kepadamu maka hal pertama yang mesti anda lakukan ialah meyakinkan mereka bahwa kamu memang mempercayai mereka.

Relakanlah jika memang mesti berakhir. Karena sebenarnya akhir dari sebuah kisah ialah tanda bahwa akan muncul kisah yang baru.

Luka yang paling dalam ialah luka yang tak dapat dilihat oleh mata, dan kesedihan yang paling dalam ialah kesedihan yang tak dapat diungkapkan dengan kata-kata.

Terkadang bukan disebabkan oleh kebohongan sehingga kamu bisa membenci seseorang, akan tetapi karena sedih telah menerima kenyataan bahwa dia tidak bisa lagi untuk kamu percayai.

Kehilangan seseorang yang telah kita cintai memang terasa sangat menyakitkan, akan tetapi itu bukanlah akhir dari segalanya, kita bisa berbahagia meskipun tanpa kehadiran dia

Jika kamu telah mencintai dia maka biarkanlah dia menjadi dirinya sendiri, dengan jalan itulah kamu tak akan kecewa ketika mereka tak seperti yang kamu inginkan.

Kita butuh kepercayaan didalam cinta, karena cinta memiliki kekuatan untuk bisa saling menyakit. Namun cinta itu juga yang tak membiarkan hal itu terjadi.

Ketika dia yang kamu telah cintai itu pergi untuk meninggalkanmu, hal itu dikarenakan kamu telah berdoa untuk memperoleh seseorang yang lebih baik dan dia tak baik untuk berada di sisimu.

Masa-masa terbaik didalam hidup ialah pada saat kita telah mampu untuk menyelesaikan permasalahan sendiri, masa-masa suram tentang kehidupan ialah pada saat kita telah menyalahkan orang lain atas permasalahan yang dihadapi.

Pada saat didalam sebuah persimpangan maka anda diharuskan untuk memutus sebuah langkah. Pastikanlah langkah yang telah diambil ialah untuk kebahagiaannya, walaupun ada rasa sakit yang akan didapatkan lewat itu semua.

Ada beberapa hal yang bisa diselami, ialah wanita itu sesuatu yang sangat sulit dipahami. Terkadang sudah ada sejuta makna yang telah diberikan, yang muncul hanyalah sebuah misteri.

Seseorang tak akan perndah dapat mencintai anda secara tulus dan apa adanya, kalau anda hanya selalu menyembunyikan kekurangan yang berasal dari diri anda kepada dirinya

Janganlah hanya disebabkan engkau sudah merasa kaya lalu bisa segalanya membeli sebuah cinta dan kebahagiaan yang suci itu. CInta dan kebahagiaan itu tidak serta merta anda bisa peroleh lewat kekayaan, melainkan dengan menggunakan perasaan yang tulus dan menerima segala takdir ilahi lewat kerelaan hati.

Kebahagiaan yang terukur dengan harta melimpah ruah itu bukanlah sesuatu yang salah. Namun mengucapkan syukur atas semuanya yang Tuhan sudah berikan ialah kebahagiaan sejati.

Hidup ialah memilih, namun didalam membuat sebuah pilihan maka anda mesti mengetahui siapa anda dan apa yang telah anda perjuangkan, kemanakah anda ingin pergi dan mengapa anda ingin sampai kesana.

Tuhanmu lebih mengetahui batasan rasa sakit yang dapat engkau tampung. Jangan sampai kamu menyerah pada saat selangkah lagi Tuhanmu akan mengganti segala kesakitan lewat sejuta keindahan.

Janganlah menuntut untuk bisa dicintai dengan apa adanya kalau kalian masih memberikan syarat kepada seseorang yang telah mencintai kalian.

Hati yang tulus untuk mencinta, tak akan lelah untuk bisa bertahan dan tak akan menyerah untuk bisa berjuang, sebab dia mempercayai bahagia itu pasti dia bisa temukan.

Cinta ialah untuk kebahagiaan. Pada saat cinta itu sudah menjadi penyebab air mata, maka itu adalah jalan untuk menuju kebahagiaan.

Cintu itu merupakan sebuah permainan yang telah dimainkan oleh dua orang dan akan dimenangkan oleh dua orang itu juga.

Seseorang wanita yang sengaja berpura-pura untuk menertawakan cinta, itu tidak ada bedanya dengan seseorang anak kecil yang menangis pada malam hari karena muncul ketakutan.

Cinta itu tidak mempunyai apapun yang ingin engkau dapatkan, akan tetapi cinta itu dapat menampung semua yang ingin engkau berikan.

Tempat yang paling dicintai ialah rumah, rumah dimana kaki kita dapat meninggalkannya, akan tetapi hati kita tidak bisa lagi melupakannya.

Pantaskanlah diri anda untuk bisa mendapatkan kebahagiaan. Kemudian berusahalah dan berdoalah, kemudian serahkanlah hasilnya kepada Tuhan sang Pemilik Alam Semesta.

Semakin kecil cita-citamu itu maka akan semakin kecil juga usahamu, yang memungkinkan akan membuat kamu akan menyerah.

Jika anda menginginkan untuk memperoleh sesuatu maka berlajarlah dengan memberi dan bila anda menginginkan kebahagiaan maka berikanlah kebagiaan itu untuk orang lain.

Segeralah untuk menjalankan rencana untuk keberhasilanmu pada hari ini, janganlah menunda lagi dan janganlah membuang-buang waktumu, karena waktu tidak dapat lagi untuk menunggu

Kalau kita memperbolehkan memilih lima hal yang ada didunia ini maka pilihlah agama, akhlak mulia, harta, pemurah dan rasa malu.

Kebohongan itu hanya bisa menyelamatkanmu untuk sementara waktu, akan tetapi dapat menghancurkanmu untuk selamanya.

Menjadi lilin itu berarti memberikan sebuah cahaya bagi orang lain dan dapat membiarkan diri kita sendiri menjadi terbakar.

Kalau tak ada cinta maka katakan saja. Janganlah karena tak ingin menyakiti maka kamu lupa meskipun luka yang kamu beri dapat dimaafkan maka dia tidak akan terlupakan.

Mencintai itu tidak hanya sekedar untuk kita cintai, akan tetapi mencintai ialah menghargai dan menjaga perasaan cinta.

Tersenyum adalah jalan mendapatkan kebahagiaan, maka tersenyumlah dalam menjalani kehidupan sehingga kebahagiaan akan terpancar terus dalam kehidupanmu.

Kalau anda tidak bisa menumbuhkan cinta didalam dirinya, maka sebaiknya jangan menyisakan luka didalam dirinya.

Sulit untuk ditafsirkan kemana diri ini akan berlabuh, tapi satu yang pasti bahwa diri ini masih mencari dirimu karena dirimu adalah pelabuhanku untuk berlabuh.

Demikianlah artikel tentang Kata kata mutiara dari para Motivator, mudah-mudahan informasi ini dapat memberikan manfaat bagi anda yang sedang membutuhkan kata kata mutiara supaya bisa memberikan penyemangat dalam hidup kawan-kawan
More aboutKata Kata Mutiara dari Para Motivator

Peran Pendidikan Karakter Teciptanya Kepribadian Baik

Diposting oleh Selamat datang di blog

Peran Pendidikan Karakter Teciptanya Kepribadian Baik|Manusia sebenarnya telah membawa kepribadian sejak dilahirkan di muka bumi ini. Pendidikan karakter adalah suatu bentuk kegiatan manusia yang terdapat atas suatu tindakan yang mendidik diperuntukkan bagi generasi selanjutnya. Pendidikan karakter bertujuan untuk membentuk penyempurnaan diri individu secara terus menerus dan melatih kemampuan diri demi menuju ke arah hidup yang lebih baik. Tidak hanya itu, tujuan pendidikan karakter dapat dilihat dibawah ini... 
  • Mengetahui berbagai karakter baik manusia 
  • Mengartikan dan menjelaskan berbagai karakter
  • Menunjukkan contoh prilaku berkarakter dalam kehidupan sehari-hari 
  • Memahami sisi baik dalam menjalankan perilaku yang sebagai mana berkarakter
Faktor Pendidikan Karakter
Lingkungan memegang peran penting dalam pendidikan karakter karena perubahan perilaku peserta didik sangat ditentukan oleh faktor lingkungan. Maka dari itu perlunya pembentukan dan rekayasa lingkungan baik itu pada lingkungan fisik, dan budaya sekolah, manajemen sekolah, kurikulum, pendidik dan metode mengajar. Strategi-strategi rekayasa faktor lingkungan dalam pendidikan karakter adalah sebagai berikut...  
1. Keteladanan
2. Intervensi 
3. Pembiasaan yang dilakukan secara konsisten 
4. Penguatan

Pilar-Pilar Pendidikan Karakter
Pendidikan karakter didasarkan atas enam pilar yaitu sebagai berikut.. 
1. Trustworthiness (Kepercayaan) 
Jujur, jangan menipu, menjiplak atau mencuri, jadilah orang yang handal yang melakukan apa yang dikatakan dan melakukannya, minta keberanian untuk melakukan hal-hal yang benar, membangun reputasi yang baik, patuh berdiri dengan keluarga, teman dan negara. 
2. Recpect (Respek) 
Bersikap toleran terhadap perbedaan, gunakan sopan santun, bukan bahasa yang tidak baik atau buruk, pertimbangkan perasaan orang lain dan tidak mementingkan diri sendiri, jangan mengancam, memkul atau menyakiti orang lain, damailah dengan kemarahan, hinaan, dan perselisihan. 
3. Responsibility (Tanggung jawab) 
Selalu melakukan yang terbaik, lakukan pengawasan diri, disiplin, berpikirlah sebelum bertindak, mempertimbangkan konsekuensi, bertanggung jawab atas apa saja pilihan yang anda buat. 
4. Fairness (Keadilan) 
Bermain sesuai dengan aturan, ambil seperlunya dan berbagi seperlunya, berpikiran terbuka; mendengarkan orang lain, jangan mengambil keuntungan dari orang lain, jangan menyalahkan orang lain sembarangan.
5. Caring (Peduli)
Bersikaplah atas penuh dengan kasih sayang dan menunjukkan anda peduli, ungkakan rasa syukur, maafkan orang lain, membantu orang yang membutuhkan. 
6. Citizenship (Kewarganegaraan) 
Menjadikan sekolah dan masyarakat menjadi lebih baik, bekerja sama, melibatkan diri atas urusan masyarakat, menghormati otoritas, melindungi lingkungan hidup.

Fungsi Pendidikan Karakter
Fungsi pendidikan karakter yaitu sebagai berikut
1. Mengembangkan potensi dasar agar berhati baik, berpikiran baik, dan berperilaku baik
2. Memperkuat dan membangun perilaku bangsa yang multikultur
3. Meningkatkan peradaban bangsa agar kompetitif dalam bersaing dalam pergaulan dunia, yang dilakukan dari berbagai media mencakup keluarga, satuan pendidikan, masyarakat sipil, masyarakat politik, pemerintah, dunia usaha, dan media massa. 

Nilai-Nilai Pembentuk Karakter
Sebenarnya nilai-nilai pembentuk karakter telah dikembangkan, dan saat ini telah diperkuat atas 18 nilai hasil kajian empirik Pusat Kurikulum. 18 nilai pembentuk karakter bersumber dari agama, pancasila, budaya dan tujuan pendidikan nasional yang mana nilai-nilai pembentuk karakter dapat dilihat dibawah ini..
1. Jujur 
2. Toleransi
3. Disiplin
4. Kerja keras
5. Kreatif
6. Mandiri 
7. Demokrasi 
8. Rasa ingin tahu
9. Semangat kebangsaan
10. Cinta tanah air
 11. Menghargai prestasi 
12. Bersahabat/komunikatif
13. Cintai damai
14. Gemar membaca
15. Peduli lingkungan 
16. Peduli sosial 
17. Tanggung jawab
18. Religius.

Macam-Macam Kepribadian 
Secara umum, kepribadian terbagi atas 4 macam yaitu sebagai berikut..
1. Koleris adalah kepribadian yang suka kemandirian, tegas, berapi-api, suka tantangan, bos atas dirinya sendiri.
2. Sanguinis adalah kepribadian yang bercirikan suka dengan hal yang praktis, happy dan ceria selalu, suka kejutan, suka sekali dengan kegiatan sosial dan bersenang-senang.
3. Plegmatis adalah kepribadian yang bercirikan suka dengan bekerja sama, menghindari konflik, tidak suka perubahan mendadak, teman bicara yang enak, menyukai hal yang pasti
4. Melankolis adalah kepribadian yang bercirikan suka dengan hal yang detil, menyimpan kemarahan, perfection, suka instruksi yang jelas, kegiatan yang rutin sangat disukai.

Baca Juga:

Pengertian Pendidikan, Tujuan, & Menurut Para Ahli
Pengertian Kepribadian, Ciri-Ciri, Unsur, Jenis & Definisi Para Ahli
Pengertian Kurikulum, Fungsi dan Komponennya
Peran Pendidikan Karakter Teciptanya Kepribadian Baik

Demikianlah informasi mengenai Peran Pendidikan Karakter Teciptanya Kepribadian Baik. Semoga teman-teman dapat menerima dan bermanfaat bagi kita semua baik itu pengertian pendidikan karakter, tujuan pendidikan karakter, faktor pendidikan karakter, pilar-pilar pendidikan karakter, fungsi pendidikan karakter, nilai-nilai pembentuk karakter, dan macam-macam kepribadian. Sekian dan terima kasih. Salam berbagi Teman-Teman.
More aboutPeran Pendidikan Karakter Teciptanya Kepribadian Baik

Pengertian Paragraf, Ciri, Fungsi, & Jenis-Jenisnya

Diposting oleh Selamat datang di blog on Jumat, 30 Oktober 2015

Pengertian Paragraf, Ciri, Fungsi, & Jenis-Jenisnya|Secara Umum, Pengertian Paragraf adalah karangan yang terdiri dari sejumlah kalimat dengan pikiran utama sebagai pengendaliannya dan pikiran penjelas sebagai pendukungnya. atau paragraf dapat juga diartikan sebagai seperangkat kalimat yang terdiri atas satu kalimat pokok dan beberapa kalimat penjelas. Kalimat Pokok atau kalimat utama yaitu kalimat yang berisi masalah atau kesimpulan sebuah paragraf. Sedangkan kalimat penjelas adalah kalimat yang berisi penjelas masalah pada kalimat utama.

Ciri-Ciri Paragraf

  • Bertakuk/letaknya agak dalaman, ke dalam lima ketukan spasi untuk jenis karangan yang biasa. 
  • paragraf memakai pikiran utama yang dinyatakan dalam kalimat topik 
  • Kalimat topik dan selebihnya merupakan kalimat pengembang sebagai fungsi penjelas, menguraikan ataupun menerangkan pikiran utama yang terdapat dalam kalimat topik. 
  • Paragraf memakai pikiran penjelas yang dinyatakan dalam kalimat penjelas.  

Syarat-Syarat Paragraf 

Untuk menjadi suatu paragraf yang baik, maka diperlukan beberapa persyaratan yang harus dilengkapi yaitu sebagai berikut... 
1. Mengandung satu pikiran utama atau topik 
2. Pikiran utama didukung oleh pikiran penjelasan, baik dengan penjelasan, uraian maupun contoh-contoh  
3. Koherensi antar kalimat dalam satu paragraf dan antar paragraf dalam satu karangan yang lebih dari satu paragraf. Antar kalimat dan antar paragraf terjalin hubungan saling mendukung
4. Unity atau karangan yang memiliki satu kesatuan yang padu 
5. Harmonis semantis, gramatis, dan normatif  

    Fungsi Paragraf 

    • Mengekspresikan gagasan dalam bentuk tulisan dengan memberikan suatu bentuk pikiran dan perasaan dengan serangkaian kalimat yang tersusun secara logis dalam suatu kesatuan. 
    • Menandai peralihan gagasan baru bagi karangan yang terdiri beberapa paragraf, ganti paragraf berarti ganti pikiran juga. 
    • Memudahkan dalam pengorganisasiaan gagasan bagi yang menulis dan memberikan kemudahan pemahana bagi pembacanya 
    • Memudahkan dalam pengembangan topik karnagan ke dalam satuan unit pikiran yang lebih kecil. 
    • Memudahkan dalam pengendalian variabel, terutama karangan yang terdiri dari beberapa variabel. 

    Jenis-Jenis Paragraf

    Paragraf terdiri atas beberapa macam paragraf yang dikategorikan berdasarkan letak kalimat pokok dan berdasarkan isinya. Macam-macam paragraf tersebut yaitu sebagai berikut...

    1. Jenis-Jenis Paragraf dan Contohnya Berdasarkan Letak Kalimat Pokok Paragraf 
    a. Paragraf Deduktif adalah suatu paragraf yang terdiri dari kalimat ide pokoknya terletak di awal paragraf. Contohnya membaca merupakan faktor utama dalam menguasai ilmu pengetahuan. Seseorang yang ingin menguasai ilmu hukum, cukup hanya dengan membaca buku-buku hukum. Ingin memiliki pengetahuan tentang kesehatan, cukup dengan membaca buku-buku kesehatan. Seperti halnya dengan ilmu pengetahuan yang lainnya, cukup dengan membaca buku-buku yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan.
    b. Paragraf Induktif adalah suatu paragraf yang kalimat ide pokoknya terletak diakhir paragraf. Contohnya seseorang ingin menguasai ilmu hukum, cukup dengan membaca buku-buku hukum,. Ingin mendapatkan pengetahuan kesehatan cukup dengan membaca buku-buku kesehatan. Seperti halnya dengan pengetahuan yang lain. Jadi membaca merupakan faktor utama untuk menguasai ilmu pengetahuan.
    c. Paragraf Campuran yaitu  " paragraf yang kalimat ide pokoknya terletak diawal paragraf dan ditegaskan kembali diakhir paragraf ". Contoh: Membaca merupakan faktor utama untuk menguasai ilmu pengetahuan. Seseorang yang ingin menguasai ilmu hukum, cukup membaca buku-buku hukum. Ingin memiliki pengetahuan tentang kesehatan, cukup membaca buku-buku kesehatan. Begitu juga ilmu-ilmu pengetahuan yang lain cukup dengan cara membaca buku-buku yang berhubungan erat dengan ilmu tersebut. Sekali lagi membaca merupakan faktor utama untuk menguasai ilmu pengetahuan.
    d. Paragraf Narasi yaitu " paragraf yang tidak memiliki kalimat ide pokok. Artinya semua kalimat dianggap penting, tidak ada kalimat yang dijelaskan ". Semua kalimat berkedudukan sama antara kalimat yang satu dengan kalimat lainnya. Contoh: Seseorang yang ingin menguasai ilmu hukum, cukup membaca buku-buku hukum. Ingin memiliki pengetahuan tentang kesehatan, cukup membaca buku-buku kesehatan. Begitu juga ilmu-ilmu pengetahuan yang lain cukup dengan cara membaca buku-buku yang berhubungan erat dengan ilmu tersebut.

    2. Jenis- jenis paragraf dan contohnya ditinjau dari isinya dibedakan menjadi beberapa bagian:

    a. Paragraf Eksposisi yaitu " paragraf yang isinya memaparkan suatu masalah atau peristiwa ". Contoh: Kegiatan dalam memeriahkan HUT RI ke 69 tanggal 17 Agustus 2014 di desa Simpang Pematang. Semua warga desa Simpang Pematang turut memeriahkan acara HUT RI ke 69 dengan mengikuti beragam perlombaan yang disediakan oleh panitia, perlombaan tersebut antara lain : panjat pinang, balap karung, makan kerupuk, memasukkan paku kedalam botol, tarik tambang dan lain sebagainya.
    b. Paragraf Deskripsi  yaitu " paragraf yang isinya menggambarkan suatu keadaan atau peristiwa dengan kata-kata sehingga para pembaca seolah-olah merasakan, melihat, mendengar dan mengalami langsung keadaan atau peristiwa tersebut ". Contoh: Malam bulan purnama yang meriah. Cahaya bulan purnama yang sangat terang. Keadaan malam bagaikan siang, yang terang bukan saja di tempat-tempat yang lapang, bawah pepohonan pun tampak terang. Anak-anak terlihat senang sekali, ada yang main kejar-kejaran, main sumput-sumputan, dan juga ada yang main pencak silat. Anak-anak remajapun tidak mau ketinggalan, mereka banyak menikmati sinar bulan purnama dengan duduk-duduk santai dibawah pohon. Sebagian lagi jalan-jalan berkeliling kampung.
    c. Paragraf Argumentasi yaitu " paragraf yang isinya meyakinkan pembaca sehingga pembaca menerima gagasan penulis ". Contoh: Membaca merupakan faktor utama untuk menguasai ilmu pengetahuan. Seorang dokter pasti selalu membaca buku-buku medis, sebab tanpa membaca buku medis ia akan banyak mengalami kesulitan ketika akan mendeteksi penyakit pasien. Seorang pelajar, tanpa mau membaca buku pelajaran secara rutin, pasti akan banyak mengalami kesulitan ketika menjawab pertanyaan dari guru. Banyak lagi contoh-contoh membaca yang selalu dilakukan oleh seseorang.
    d. Paragraf Persuasi yaitu " paragraf yang isinya membujuk atau mempengaruhi pembaca agar mau mengikuti pendapat atau gagasan penulis ". Jenis paragraf ini hampir sama dengan paragraf argumentasi bahwadiawal paragraf penulis menyajikan pendapat dahulu kemudian disajikan pernyataan yang berupa alasan . Perbedaannya yaitu pada paragraf argumentasi alasan yang digunakan berupa fakta, sedangkan pada paragraf persuasi alasannya berupa kalimat himbauan, ajakan atau harapan penulis. Contoh: Membaca merupakan faktor utama untuk menguasai ilmu pengetahuan. Sebab seseorang yang tidak mau membaca buku pasti tidak banyak memiliki pengetahuan. Pengetahuan itu banyak bersumber dari buku. Anak yang pintar misalnya, dia pasti menjadi kutu buku. Tiada hari tanpa membaca baginya. siapa saja yang kurang membaca pasti ia sangat terbatas pengetahuannya. Oleh karena itu biasakanlah membaca buku-buku ilmu pengetahuan, bila ingin memiliki ilmu pengetahuan.
    e. Paragraf Narasi yaitu " paragraf yang isinya menceritakan masalah atau suatu peristiwa , sehingga pembaca dapat terhibur atau terharu terhadap masalah atau peristiwa yang terjadi ". Contoh: Beberapa minggu yang lalu kami telah melakukan perjalanan ke Lampung. Rombongan kami terdiri dari 5 mobil pribadi. Kendaraan kami melaju dengan cepat secara beriringan. Perjalanan sangat menyenangkan, tak seorangpun yang tidak gembira. Semua sangat bahagia melihat pemanandangan walau hanya didalam mobil ketika suasana dan gemerlapnya lampu-lampu yang menghiasi kota Bandar Lampung. 

    Baca Juga: 

    Pengertian Pantun, Ciri Pantun, & Macam-Macam Pantun
    Pengertian Puisi, Ciri, Jenis-Jenis, Unsur & Struktur Puisi
    Pengertian, Ciri-Ciri, dan Fungsi Sastra
    Pengertian Paragraf Persuasif dan Contohnya
    Pengertian Argumentasi dan Paragraf Argumentasi
    Pengertian Paragraf Eksposisi dan Penjelasannya
    Pengertian Paragraf Deskripsi dan Ciri-Cirinya
    Pengertian Paragraf Induktif dan Deduktif
    Demikianlah infomasi mengenai Pengertian Paragraf, Ciri, Fungsi, & Jenis-Jenisnya. Semoga teman-teman dapat menerima dan bermanfaat bagi semua baik itu pengertian paragraf, ciri-ciri paragraf, fungsi paragraf, jenis-jenis paragraf, dan syarat-syarat paragraf. Sekian dan terima kasih. Salam Berbagi Teman-Teman.
    More aboutPengertian Paragraf, Ciri, Fungsi, & Jenis-Jenisnya

    Akuntansi Manajemen: Pengertian, Fungsi, Tujuan, & Ruang Lingkup

    Diposting oleh Selamat datang di blog on Kamis, 29 Oktober 2015

    Akuntansi Manajemen: Pengertian, Fungsi, Tujuan, & Ruang Lingkup|Secara Umum, Pengertian Akuntansi Manajemen adalah kegiatan yang menyajikan laporan keuangan kepada seluruh manajer di perusahaan sebagai dasar untuk membuat keputusan bisnis dalam kesiapan pengelolaan dan fungsi kontrol. Menurut Chartered Institute of Management Accountants (CIMA), bahwa menurutnya akuntansi manajemen adalah proses identifikasi, pengukuran, akumulasi, analisis, penyusunan, interpretasi, dan komunikasi informasi yang digunakan oleh manajemen untuk merencanakan, mengevaluasi dan pengendalian dalam suatu entitas untuk memastikan dan akuntabilitas penyusunan sumber daya tersebut. 
    Sedangkan The American Institue of Certified Public Accountants (AICPA) menyatakan bahwa akuntansi manajemen sebagai pratik meluas dalam tiga bidang yaitu sebagai berikut.. 
    • Manajemen Strategi. Akuntansi manajemen memiliki peran yang bertugas sebagai mitra strategis di dalam organisasi.
    • Manajemen Kinerja. Akuntansi manajemen memiliki pengembangan praktik dalam pengambilan keputusan bisnis dan mengelola kinerja dalam organisasi.
    • Manajemen Risiko. Akuntansi manajemen memiliki kontribusi dalam membuat kerangka kerja dan raktik dalam mengidentifikasi, mengukur, mengelola dan melaporkan resiko untuk mencapai tujuan organisasi. 
    Menurut Hariadi (2002:3) bahwa akuntansi manajemen merupakan identifikasi, pengukuran, pengumpulan, analisis, pencatatan, interpretasi, dan pelaporan kejadian-kejadian ekonomi suatu badan usaha yang dimaksudkan agar manajemen dapat menjalankan fungsi perencanaan pengendalian dan pengambilan keputusan. 

    Menurut Abdul Halim dan Bambang Supomo (2001:3), Akuntansi manajemen adalah suatu kegiatan (proses) yang menghasilkan informasi keuangan bagi manajemen untuk pengambilan keputusan eknomi dalam melaksanakan fungsi manajemen. 

    Dari beberapa definisi diatas, dapat disimpulkan bahwa pengertian akuntansi manajemen adalah pemanfaatan data-data dan informasi akuntansi yang digunakan sebagai alat bantu manajemen untuk menjalankan fungsinya yaitu fungsi perencanaan, pengarahan, pelaksanaan, pengawasan, dan pengambilan keputusan. 

    Akuntansi manajemen memberikan informasi-informasi kepada setiap manajerial dimana dalam hal ini akuntansi manajemen sebagai suatu tipe informasi yang dipandang untuk mengolah informasi keuangan memenuhi keperluan manajer dalam perencanaan dan pengendalian aktivitas organisasi. Hal ini tentu memberikan manfaat seperti 
    • Mengurangi kepastian 
    • Membantu manajemen untuk bertindak lebih baik 
    • Membantu manajemen untuk mengenali lingkungan internal maupun eksternal 
    • Membantu manajemen dalam penilaian kinerja 
    • Membantu perencanaan manajemen 
    • Memotivasi manajemen
    Tujuan Akuntansi Manajemen Sebagai Tipe Informasi
    Sistem informasi akuntansi manajemen tidak terikat oleh kriteria formal apapun yang mendefinisikan sifat dari proses, masukan, atau keluarannya sehingga kriterianya fleksibel dan berdasarkan pada tujuan manajemen. Sistem akuntansi manajemen memiliki tiga tujuan umum : (Hansen, 2009:4)
    a. Menyediakan informasi untuk perhitungan biaya jasa, produk, atau objek lainnya yang ditentukan oleh manajemen. Oleh karenanya, implementasi  penyediaan informasi untuk perhitungan-perhitungan biaya oleh manajemen digunakan untuk mengevaluasi ketepatan keputusan yang dirancang untuk meningkatkan produktivitas, menurunkan biaya, memperluas pangsa pasar dan meningkatkan laba.
    b. Menyediakan informasi untuk perencanaan, pengendalian, pengevaluasian, dan perbaikan berkelanjutan. Oleh karenanya, informasi dibutuhkan untuk mengidentifikasi berbagai peluang untuk perbaikan dan mengevaluasi kemajuan yang telah dicapai dalam mengimplementasikan berbagai tindakan yang didesain untuk menciptakan perbaikan.
    c. Menyediakan informasi untuk pengambilan keputusan. Oleh karena itu, pentingnya pengambilan keputusan dengan memilih atau beberapa strategi yang paling masuk akal dalam memberikan jaminan pertumbuhan dan kelangsungan hidup jangka panjang bagi perusahaan.

    Baca Juga: 
    Pengertian Manajemen dan Fungsi Manajemen 
    Pengertian Manajemen, Fungsi, Unsur, Prinsip & Bidang 
    Pengertian Akuntansi, Apa itu ?.. 
    Manajemen Keuangan: Pengertian, Fungsi, Tujuan, Konsep, Prinsip & Arti Menurut Para Ahli 
    Manajemen Sumber Daya Manusia: Pengertian, Fungsi, & Teorinya

    Manejemen Pemasaran: Pengertian, Fungsi, Unsur & Tugasnya
    Akuntansi Manajemen: Pengertian, Fungsi, Tujuan, & Ruang Lingkup
    Demikianlah informasi mengenai Akuntansi Manajemen: Pengertian, Fungsi, Tujuan, & Ruang Lingkup. Semoga teman-teman dapat menerima dan bermanfaat bagi kita semua baik itu pengertian akuntansi manajemen, fungsi manajemen, tujuan manajemen dan ruang lingkup manajemen. Sekian dan terima kasih. Salam Berbagi Teman-Teman.  

    Referensi: Akuntansi Manajemen: Pengertian, Fungsi, Tujuan, & Ruang Lingkup 
    • Mulyadi. 2001. Akuntansi Manajemen ; Konsep, Manfaat dan Rekayasa. Jakarta: Salemba Empat
    • Hansen, Don R. dan Marryanne M. Mowen. 2009. Managerial Accounting ; Akuntansi Manajerial. Jakarta: Salemba Empat.
    • Abdul Halim dan Bambang Supomo, Akuntansi Manajemen, edisi 1.Yogyakarta :BPFE 2001
      Gramedia Pustaka Utama, Jakarta. 
    • Hansen dan Mowen. 2009. Akuntansi Managerial . Buku I Edisi 8, Jakarta : Salemba Empat. Kaplan, Robert S., dan David P.
    • Hariadi, Bambang, Akuntansi Manajemen, edisi 1. Yogyakarta : BPFE 2002
    • Machfoedz, Mas’ud, Akuntansi Manajemen, Jakarta : BPFE 2002
    • Abdul Halim dan Bambang Supomo, Akuntansi Manajemen, edisi 1.Yogyakarta :BPFE 2001
    • Samsryn, L.M, Akuntansi Manajerial Suatu Pengantar, Jakarta : Rajawali Pers, 2002
    More aboutAkuntansi Manajemen: Pengertian, Fungsi, Tujuan, & Ruang Lingkup

    Usus Buntu: Gejala Usus Buntu, Ciri-Ciri, & Penyebab Usus Buntu

    Diposting oleh Selamat datang di blog on Rabu, 28 Oktober 2015

    Usus Buntu: Gejala, Ciri-Ciri, & Penyebab Usus Buntu|Setiap organ di tubuh kita tak dapat kebal namanya penyakit. Seperti halnya usus kita, penyakit usus buntu. Usus buntu dapat mengalami peradangan karena usus buntu merupakan penyakit yang disebabkan karena terjadi peradangan di usus buntu manusia yang telah terjadi penyumbatan yang terjadi pada usus buntu dikarenakan dari adanya benda keras pada tinja atau infeksi yang ada di usus buntu sehingga cabang dari genah bening menjadi bengkak. Pada umumnya penyakit usus buntu menyerang karena terjadi infeksi dalam usus buntu sehingga menyebabkan peradangan.

    Jika usus buntu mengalami peradagangan dan tidak dilakukan penanganan, maka usus buntu dapat pecah yang mengakibatkan peradangan terjadi diluar usus dan dapat mengeluarkan nanah. 

    Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Duke University Medical Centre di tahun 2007 yang dikutip dari ABA, bahwa usus buntu merupakan tempat bersarangnya bakteri-bakteri baik itu yang berfungsi sebagai pemulihan atau bakteri penyerang dan penyabab penyakit pencernaan. 

    Gejala Usus Buntu 

    Terjadinya usus buntu tidak terjadi secara langsung namun terjadi beberapa gejala yang dialami yang menandakan bahwa anda akan terkena gejala usus buntu. Namun dengan mengetahui gejala awal penyakit usus buntu anda dapat mengantisipasi munculnya penyakit usus buntu dengan melakukan beberapa langkah penyembuhan atau penindakan yang perlu anda lakukan, dibandingkan jika penyakit usus buntu telah muncul tentu hanya ada satu jalan yaitu dengan operasi pembedahan untuk pengangkatan usus buntu, dengan operasi tentu akan memakan banyak biaya dan menimbulkan rasa sakit, maka dari itu wajib bagi teman-teman untuk mengetahui gejala-gejala awal dari penyakit usus buntu, gejala awal munculnya usus buntu seperti dibawah ini...
    1. Perasaan Sakit pada Pusar. Usus buntu diawali dengan gejala rasa sakit pada bagian bawah pusar atau perasaan yang kurang nyaman lainnya dan kemudian akan berpindah di bawah perut secara perlahan-lahan.
    2. Demam. Tidak hanya pada bagian bawah perut, anda juga akan mengalami gejala yaitu demam, jika gejala demam yang anda alami bertambah tinggi maka perlu anda memeriksakannya segera.
    3. Diare. diare merupakan salah satu gejala-gejala awal pada penyakit usus buntu. 
    4. Perasaan sakit yang bertambah. Jika gejala-gejala diatas semakin bertambah parah atau rasa sakit tersebut semakin bertambah maka hal yang pertama akan dapatkan adalah sulitnya melakukan aktivitas dan akan lebih baiknya segera kedokter.
    5. Merasakan mual dan muntah. Gejala yang satu ini mungkin terasa ringan, namun jika gejala mual dan muntah ini terjadi dalam jangka waktu yang lama, seperti 12 jam belum berhenti, maka perlu anda untuk segera memeriksakan kedokter.
    6. Sering buang gas dan kembung. Buang gas dan kembung yang terjadi setiap saat dan disertai dengan rasa sakit, dalam gejala ini artinya penyakit usus buntu tidak menunggu beberapa hari akan memunculkan penyakit usus buntu, sehingga akan lebih baiknya jika terjadi hal yang tidak wajar mengenai buang gas dan kembung anda, maka segera konsultasi ke dokter.

    Penyebab Penyakit Usus Buntu 

     Penyakit usus buntu dapat terjadi karena makan makanan yang tidak bersih dan telah tercemar oleh bakteri atau cara makan yang kurang baik dengan baik tanpa menguyah makan sampai hancur di mulut, atau dapat juga terjadi karena memakan sambel atau jambu yang mana dalam proses di mulut tidak secara baik maksudnya, disaat kita mengutah sambel dan buah jambu tersebut biji-bijinya tidak kita cerna dengan sebaik-baiknya, maka biji-biji tersebut akan menumpuk di usus halus. Maka dari itu sebelum anda makan lakukanlah adat-adat makan dan minum, agar terhindar dari penyakit usus buntu atau tidak hanya penyakit usus buntu saja, insyallah semua penyakit pun dapat terhindar.

    Baca Juga:

    Usus Buntu: Gejala Usus Buntu, Ciri-Ciri, & Penyebab Usus Buntu
    Demikianlah informasi mengenai Usus Buntu: Gejala Usus Buntu, Ciri-Ciri, & Penyebab Usus Buntu. Semoga teman-teman dapat menerima dan bermanfaat bagi kita semua baik itu usus buntu, gejala usus buntu, ciri-ciri usus buntu, dan penyebab usus buntu. Sekian dan terima kasih. Salam Berbagi Teman-Teman. 
    More aboutUsus Buntu: Gejala Usus Buntu, Ciri-Ciri, & Penyebab Usus Buntu

    Perhiasan Perak Bali Banyak Diburu Turis Asing

    Diposting oleh Selamat datang di blog on Selasa, 27 Oktober 2015

    Perhiasan Perak Bali Banyak Diburu Turis Asing, selama delapan bulan dari periode Januari-Agustus 2015 Bali mampu mengekspor beraneka ragam perhiasan berbahan baku perak senilai USD416.756,97, meningkat 189,89 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya hanya USD143.765,33.

    "Dari segi volume pengiriman beraneka ragam perhiasan itu meningkat 323,89 persen," kata Kepala Bidang
    More aboutPerhiasan Perak Bali Banyak Diburu Turis Asing

    Sitoskeleton: Pengertian, Fungsi & Strukturnya Sitoskeleton

    Diposting oleh Selamat datang di blog

    Sitoskeleton: Pengertian, Fungsi & Strukturnya Sitoskeleton|Secara Umum, Pengertian Sitoskeleton adalah jejaring serat yang mengorganisasi strukturdan aktivitas dalam sel. Pada masa awal mikroskopi elektron, ahli biologi menduga bahwa organel-organel sel eukariot  mengambang bebas dalam sitosol. Namun perbaikan mutu mikroskopi cahaya maupun mikroskopi elektron mengungkapkan keberadaan sitoskeleton (Cytoskeleton). Jejaring serta yang membentang di seluruh sitoplasma. Sitoskeleton, yang memainkan peran penting dalam pengorganisasian struktur dan aktivitas sel, tersusun atas tiga tipe struktur  molekular, mikrofilamen, dan filament intermedit. 

    Fungsi Sitoskeleton 
    • Memberi kekuatan mekanik pada sel
    • Sebagai kerangka sel 
    • Membantu dalam gereakan substansi dari satu bagian sel ke bagian yang alin. 
    Komponen-Komponen Sitoskeleton
    Sekarang mari kita lihat lebih dekat ketiga tipe utama serat penyusun sitoskeleton yang tersusun atas tiga struktur molekular yaitu sebagai berikut... 
    1. Mikrotubulus
    Semua sel eukariot memiliki mikrotubulus (microtubule), batang-batang berongga dengan diameter sekitar 25 nm dan anjang antara 200 mm samai 25 um. Dinding tabung berongga tersebut tersusun dari protein globular yang disebut tubulin. Setiap protein tubulin merupakan diner, molekul yang tersusunatas dua subunit. Suatu dimer tubulin terdiridari dua polipeptida yang agak berbeda, tubulin a dan tubulin B. Mikrotubulus bertambah panjang melalui penambahan dimer tubulin; mikrotubulus juga diuraikan dan tubulinnya pun digunakan untuk membangun mikrotubulus di tempat lain dalam sel. 

    Mikrotubulus membentuk dan menyokong sel serta berperan sebagai jalur yang dapat disusuri oleh organel yang dilengkapi dengan protein motorik. Untuk memberikan contoh yang berbeda dari mikrotubulus memandu vesikel sekresi dari aparatus Golgi ke membran plasma. Mikrotubulus juga memisahkan kromosan saat pembelahan sel. 

    Fungsi Mikrotubulus (Polimer Tubulin)
    • Mempertahankan bentuk sel (penopang penahan-kompresi) 
    • Motilitas sel (seperti pada silia atau flagela) 
    • Pergerakan kromosom dalam pembelahan sel 
    • Pergerakan organel  
    2. Mikrofilamen (Filamen Aktin)
    Mikrofilamen (Microfilament) adalah batang padat yang diameter sekitar 7 nm. Mikrofilamen disebut juga filamen aktin karena tersusun atas molekul-molekul aktin (actin), sejenis protein globular. Suatu mikrofilamen merupakan seutas rantai ganda subunit-subunit  aktin yang memuntir. Selain terdaat sebagai filamen lurus, mikrofilamen dapat membentuk jejaring struktural, berkat keberadaan protein-protein yang berikatan di sepanjang sisi filamen aktin dan memungkinkan filamen baru membentang sebagai cabang. Mikrofilamen tampaknya ditemukan pada semua sel eukariot. 

    Mikrofilamen terkenal karena perannya dalam motilitas sel, terutama sebagai bagian aparatus kontraktil sel otot. Berbeda dengan peran penahan-kompresi oleh mikrotubulus, peran struktural mikrofilamen dalam sitoskeleton adalah menahan tegangan (gaya taring). Jejaring berdimensi tiga yang dibentuk oleh mikrofilamen tepat di bagian dalam membran plasma (mikrofilamen korteks) membantu menyokong bentuk sel. Jejaring ini menyebabkan lapisan sitoplasma terluar sel, yang disebut korteks, memiliki konsistensi semisolid gel, kebalikan dari kondisi sitoplasma interior yang lebih cair (sol). Dalam sel hewan yang terspesialisasi untuk mentraspor materi melintasi membran plasma, misalnya sel usus, berkas mikrofilamen menjadi inti mikrovili, penjuluran halus yang meningkatkan luas permukaan sel di usus seperti yang telah disebutkan sebelumnya. 
    Fungsi Mikrofilamen (Filamen Aktin) 
    • Mempertahankan bentuk sel (unsur penahan tegangan) 
    • Perubahan bentuk sel 
    • Kontraksi otot 
    • Aliran sitoplasmik 
    • Motilitas sel (seperti pada pseudopodia) 
    • Pembelahan sel (pembentukan lekukan penyibakan)
    3.Filamen Intermediat 
    Filamen Intermediat (Intermediate filament) dinamia karena berdiameter 8-12 nm, lebih besar dibandingkan dengan diameter mikrofilamen namun lebih kecil mikrotubulus. Filamen intermediat terspesialisasi untuk menahan tegangan (seperti mikrofilamen) dan terdiri dari berbagai kelas unsur sitoskeleton. Setiap tipe tersusun dari subunit molekular berbeda yang tergolong ke dalam suatu famili protein, yang antara lain beranggotakan keraton. Sebaliknya mikrotubulus dan mikrofilamen mempunyai diameter dan komsisi yang tetap ada sema sel eukariot. 
    Filamen intermeiat merupakan pengukuh sel yang lebih permanen daripada mikrofilamen dan mikrotubulus, yang diuraikan dan dirakit kembali di berbagai bagian sel. Bahkan jika sel mati, jejaring filamen intermediat seringkali tetap bertahan; misalnya, lapisan terluar kulit kita terdiri atas sel-sel kulit mati yang penuh protein keratin. 

    Fungsi Filamen Intermediat 
    • Mempertahankan bentuk sel (unsur penahan-tegangan) 
    • Tambatan nukleus dan organel lain tertentu
    • Pembentukan lamina nukleus

    Baca Juga:


    Sitoskeleton: Pengertian, Fungsi & Strukturnya Sitoskeleton


    Demikianlah informasi mengenai Sitoskeleton: Pengertian, Fungsi & Strukturnya Sitoskeleton. Semoga teman-teman dapat menerima dan bermanfaat bagi kita semua pengertian sitoskeleton, fungsi sitoskeleton, struktur sitoskeleton. Sekian dan terima kasih. Salam Berbagi Teman - Teman. 

    Referensi: Sitoskeleton: Pengertian, Fungsi & Strukturnya Sitoskeleton
    • Neil A. Campbell. 2008. Biologi Edisi Jilid 1. Jakarta: Erlangga. 120-127
    More aboutSitoskeleton: Pengertian, Fungsi & Strukturnya Sitoskeleton

    Pengertian Budaya Organisasi, Fungsi, Contoh, & Teorinya

    Diposting oleh Selamat datang di blog on Senin, 26 Oktober 2015

    Pengertian Budaya Organisasi, Fungsi, Contoh, & Teorinya|Secara Umum, Pengertian Budaya Organisasi adalah sebuah karakteristik yang dijunjung tinggi oleh organisasi dan menjadi panutan organisasi sebagai pembeda antara satu organisasi dengan organisasi yang lain. atau budaya organisasi juga diartikan sebagai nilai-nilai dan norma perilaku yang diterima dan dipahami secara bersama oleh anggota organisasi sebagai dasar dalam aturan perilaku yang terdapat dalam organisasi tersebut. 

    Asal muasal budaya organisasi bersumber dari pendirinya karena pendiri dari organisasi tersebut memiliki pengaruh besar akan budaya awal organsiasi baik dalam hal kebiasaan atau ideologi. Contohnya misi yang dapat ia paksakan pada seluruh anggota organsiasi. Dimana hal ini dilakukan dengan pertama merekrut dan mempertahankan anggota yang sepaham. Kedua, melakukan indokrinasi dan mensosialisasikan cara pikir  dan berperilaku kepada karyawan. Lalu yang terakhir adalah pendiri bertindak sebagai model peran yang mendorong anggota untuk mengidentifikasi diri, dan jika organisasi mengalami kemajuan maka organisasi akan mencapai kesuksesan, visi, dan pendiri akan dilihat sebagai faktor penentu utama keberhasilan.  

    Pengertian Budaya Organisasi Menurut Para Ahli 
    • Susanto: Pengertian budaya organisasi menurut susanto adalah nilai-nilai yang menjadi pedoman sumber daya manusia untuk menghadapi permasalahan eksternal dan usaha penyesuaian integrasi ke dalam perusahaan sehingga masing-masing anggota organisasi harus memahami nilai-nilai yang ada dan sebagaimana mereka harus bertingkah laku atau berperilaku.
    • Robbins: Budaya organisasi menurut Robbins adalah suatu sistem makna bersama yang dianut oleh anggota-anggota yang membedakan organisasi tersebut dengan yang lain.
    • Gareth R. Jones: Definisi budaya organisasi menurut Gareth R. Jones adalah suatu persepsi bersama yang dianut oleh anggota-anggota organisasi, suatu sistem dari makna bersama.
    • Walter R. Freytag: Pengertian budaya organisasi menurut Walter R. Freytag bahwa budaya organisasi adalah asumsi-asumsi dan nilai-nilai yang disadari atau tidak disadari yang mampu mengikat kepaduan suatu organisasi. Asumsi dan nilai tersebut menentukan pola perilaku para anggota di dalam organisasi.
    • Larissa A. Grunig, et.al.., : Menurut Larissa A. Grunig, et. al.., bahwa budaya organisasi adalah totalitas nilai, simbol, makna, asumsi, dan harapan yang mampu mengorganisasikan suatu kelompok yang bekerja secara bersama-sama.
    • Lathans (1998): Budaya organisasi menurut Lathans (1998) adalah norma-norma dan nilai-nilai yang mengarahkan perilaku anggota organisasi. Setiap anggota organisasi akan berperilaku sesuai dengan budaya yang berlaku agar diterima oleh lingkungannya. 
    • Sarpin (1995): Pengertian budaya organisasi menurut sarpin adalah suatu sistem nilai, kepercayaan dan kebiasaan dalam suatu organisasi yang saling berinteraksi dengan struktur system formalnya untuk menghasilkan norma-norma perilaku organisasi. 
    • Schein: Menurut Schein, pengertian budaya organisasi adalah suatu pola dari asumsi-asumsi dasar yang ditemukan, diciptakan atau dikembangkan oleh suatu kelompok tertentu, dengan maksud agar organisasi elajar mengatasi dan menganggulangi masalah-masalah yang timbul akibat adaptasi eksternal dan integrasi internal yang sudah berjalan dengan cukup baik, sehingga perlu diajarkan kepada anggota-anggota baru sebagai cara yang benar untuk memahami, memikirkan dan merasakan berkanaan dengan masalah-masalah tersebut.
    • Mondy dan Noe (1996): Menurutnya budaya organisasi adalah system dari shared values, keyakinan dan kebiasaan-kebiasaan dalam suatu organisasi yang saling berinteraksi dengan struktur formalnya untuk menciptakan norma-norma perilaku.
    • Hodge, Anthony dan Gales (1996):  Budaya organisasi menurut mereka adalah konstruksi dari dua tingkat karakteristik, yaitu karakteristik organisasi yang kelihatan (observable) dan yang tidak kelihatan (unoservable).
    Fungsi Budaya Organisasi 
    1. Perasaan Identitas dan Menambah Komitmen Organisasi
    2. Alat pengorganisasian anggota 
    3. Menguatkan nila-nilai dalam organisasi 
    4. Mekanisme kontrol perilaku 
    5. Mendorong dan meningkatkan kinerja ekonomi baik dalam jangka pendek dan panjang. 
    6. Penentu arah organisasi mana yang boleh dan yang tidak boleh.  

    Fungsi Budaya Organisasi Menurut Para Ahli
    Fungsi budaya pada umumnya sukar dibedakan dengan fungsi budaya kelompok atau budaya organisasi, karena budaya merupakan gejala sosial. Menurut Ndraha (1997 : 21) ada beberapa fungsi budaya, yaitu :
    1. Sebagai identitas dan citra suatu masyarakat
    2. Sebagai pengikat suatu masyarakat
    3. Sebagai sumber
    4. Sebagai kekuatan penggerak
    5. Sebagai kemampuan untuk membentuk nilai tambah
    6. Sebagai pola perilaku
    7. Sebagai warisan
    8. Sebagai pengganti formalisasi
    9. Sebagai mekanisme adaptasi terhadap perubahan
    10.  Sebagai proses yang menjadikan bangsa kongruen dengan negara sehingga terbentuk nation – state

    Sedangkan menurut Robbins (1999:294) fungsi budaya didalam sebuah organisasi adalah :
    1.  Budaya mempunyai suatu peran menetapkan tapal batas
    2.  Budaya berarti identitas bagi suatu anggota organisasi
    3.  Budaya mempermudah timbulnya komitmen
    4.  Budaya meningkatkan kemantapan sistem social

    Dan menurut pendapat Siagian (1992:153) mencatat lima fungsi penting budaya organisasi, yaitu:
    1. Sebagai penentu batas-batas perilaku dalam arti menentukan apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan, apa yang dipandang baik atau tidak baik, menentukan yang benar dan yang salah.
    2. Menumbuhkan jati diri suatu organisasi dan para anggotanya.
    3. Menumbuhkan komitmen sepada kepentingan bersama di atas kepentingan individual atau kelompok sendiri.
    4. Sebagai tali pengikat bagi seluruh anggota organisasi
    5. Sebagai alat pengendali perilaku para anggota organisasi yang bersangkutan.

    Menurut pendapat Beach (Horrison, 1972) mencatat tujuh fungsi penting budaya organisasi, yaitu : 
    1. Menentukan hal penting yang mendasari organisasi ,standar keberhasilan dan kegagalan harus bias diukur.
    2. Menjelaskan bagaiman sumber-sumber organiosasi digunakan dan untuk kepentingan apa.
    3. Menciptakan apa organisasi dan anggotanya dapat mengharap satu sama lain.
    4. Membuat beberapa metode pengontrolan perilaku dalam keabsahan organisasi dan membuat yang lain tidak abash yaitu menentukan dimana kekuasaan terletek dalam organisasi dan bagaimana menggunakannya.

    Karakteristik atau Ciri-Ciri Budaya Organisasi 
    Berdasarkan hasil penelitian yang menunjukkan bahwa terdapat tujuh karakteristik utama yang secara keseluruhan yaitu sebagai berikut... 
    1. Innovation and Risk Talking (Inovasi dan pengambilan resiko), adalah suatu tingkatan dimana pekerja didorong untuk menjadi inovatif dan mengambil resiko 
    2. Attention to Detail (Perhatian pada hal-hal detail), dimana pekerja diharakan menunjukkan ketepatan, alaisis, dan perhatian pada hal detail. 
    3. Outcome Oritentation (Orientasi pada manfaat), yang mana manajemen memfokuskan pada hasil atau manfaat dari yang tidak hanya sekedar teknik dan proses untuk mendapatkan manfaat tersebut. 
    4. People Orientation (Orientasi pada orang), dimana keputusan manajemen mempertimbangkan pengaruh manfaatnya pada orang dalam organisasi.
    5. Team Orientation (Orientasi pada tim), dimana aktivitas kerja di organisasi berdasar tim daripada individual 
    6. Aggresiveness (Agresivitas), dimana orang cenderung lebih agresif dan kompetitif daripada easygoing,
    7. Stability (Stabilitas), yang mana aktivitas organisasional tersebut menekankan pada menjaga status quo sebagai lawan dari pada perkembangan. 

    Contoh-Contoh Budaya Organisasi 
    1. Kerapian Administrasi
    Budaya organisasi dalam hal keraian administrasi, merupakan yang harus dihidupkan dalam organisasi, baik itu surat-menyurat, keuangan, pendapatan karyawan, barang masuk/keluar, dan sebagianya yang membantu dalam kinerja organisasi. 
    2. Pembagian Wewenang Yang Jelas
    Hal ini merupakan kunci yang dapat menentukan keberhasilkan akan kinerja dalam perusahaan. Tanpa adanya pembagian wewenang kinerja mungkin para anggota atau karyawan dalam perusahaan tersebut akan kebingungan mana yang dijalankan dan mana yang tidak. 
    3. Kedisiplinan 
    Kedisiplinan merupakan budaya organisasi yang melekat dimana pun berada. Dimana disiplin merupakan karakter dari orang-orang sukses yang dapat menghargai waktu. 
    4. Inovasi 
    Budaya organisasi biasanya akan mendorong anggota team untuk melahirkan suatu ide-ide kreatif dan inovasi baru untuk tujuan organisasi yaitu kemajuan organisasi.

    Teori-Teori Budaya Organisasi
    Sebuah teori komunikasi mengenai semua simbol komunikasi seperti tindakan, rutinitas, dan percakapan dan makna yang dilekatkan pada simbol tersebut. Konteks perusahaan, budaya organisasi dianggap sebagai salah satu strategi dari perusahaan dalam meraih tujuan serta kekuasaan. Teori budaya organisasi ini memiliki beberapa asumsi dasar yakni sebagai berikut...
    1. Anggota-anggota organisasi menciptakan dan mempertahankan perasaan yang dimiliki bersama akan suatu realitas organisasi, yang berakibat akan suatu pemahaman yang lebih baik terhadap nilai-nilai sebuah organisasi. Inti dari asumsi ini adalah nilai yang dimiliki organisasi. Nilai merupakan standard dan prinsip-prinsip yang terdapat dalam sebuah budaya. 
    2. Penggunaan dan interpretasi simbol yang sangat penting dalam budaya organisasi. Disaat seseorang memahami simbol tersebut, maka seseorang akan mampu bertindak menurut budaya dari organisasinya. 
    3. Budaya bervariasi dalam organisasi-organisasi yang berbeda, dan interpretasi tindakan dalam budaya ini juga bervariasi. Dimana setiap organisasi memiliki budaya yang berbeda-beda dan setiap individu dalam organisasi tersebut memiliki penafsiran budaya dengan berbeda. Biasanya, perbedaan budaya dalam organisasi justru menjadi kekuatan dari organisasi sejenis lainnya. 

    Baca Juga:


    Pengertian Budaya Organisasi, Fungsi, Contoh, & Teorinya

    Demikianlah informasi mengenai Pengertian Budaya Organisasi, Fungsi, Contoh, & Teorinya. Semoga teman-teman dapat menerima dan bermanfaat baik itu pengertian budaya organisasi, pengertian budaya organisasi menurut para ahli, fungsi budaya organisasi, contoh budaya organisasi, teori-teori budaya organisasi. Sekian dan terima kasih. Salam Berbagi Teman-Teman.  

    Referensi: Pengertian Budaya Organisasi, Fungsi, Contoh, & Teorinya
    • Sutrisno, Mudji dan Putranto, Hendar. Teori-Teori Kebudayaan. Jakarta: Kanisius. Hal 148
    •  Thoha, Miftah, Perilaku Organisasi, Konsep Dasar dan Aplikasinya, Jakarta: PT Raja Grafindo Persad
    • Wahab, Abdul Azis, Anatomi organisasi dan Kepemimpinan Pendidikan, Bandung:, penerbit Alfabeta, 2008
    More aboutPengertian Budaya Organisasi, Fungsi, Contoh, & Teorinya

    Pengertian Planet, Macam-Macam Planet Serta Ciri-Cirinya

    Diposting oleh Selamat datang di blog on Minggu, 25 Oktober 2015

    Pengertian Planet, Macam-Macam Planet Serta Ciri-Cirinya|Secara Umum, Pengertian Planet adalah benda langit yang mengorbit atau mengelilingi suatu bintang dengan lintasan dan kecepatan tertentu. Contohnya Bumi yang mengelilingi Matahari. Planet merupakan bagian dari anggota tata surya dengan ciri-ciri tertentu. Planet dengan mengitari penuh matahari dalam satu putaran disebut dengan revolusi. Sedangkan untuk waktu yang diperlukan planet dalam satu kali revolusi disebut kala revolusi atau satu tahun planet. 

    Tidak hanya revolusi, planet mengorbit atau berputar pada porosnya yang disebut dengan rotasi. Planet membutuhkan waktu satu kali rotasi disebut dengan kala rotasi. Mengapa planet tidak bertabrakan ?.. karena setiap planet memiliki lintasan maya yang berbentuk elips yang dinamakan dengan orbit. Setiap planet planet tetap pad aorbitnya yang mana hal ini dipengaruhi oleh gaya gravitasi Matahari. Semakin jauh dari Matahari maka orbit dari planet tersebut semakin panjang. 

    Planet Dalam dan Planet Luar

    Dalam tata surya, terbagi atas dua kelompok planet yakni ada yang dikatakan planet dalam yang diantaranya terdiri dari planet Merkurius, Venus, Bumi, dan Mars. Sedangkan planet luar terdiri dari planet Yupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus. Adapun ciri-ciri dari planet-planet yang berada dalam dua kelompok planet dalam dan planet luar yaitu sebagai berikut...

    a. Ciri-Ciri Planet Dalam 
    • Terbentuk dari batu dan logam
    • Memiliki permukaan yang padat
    • Tidak memiliki cincin
    • Memiliki sedikit satelit
    b. Ciri-Ciri Planet Luar 
    • Terbentuk dari hidrogen dan helium
    • Memiliki cincin dan atmosfer yang tebal
    • Mempunyai banyak satelit.  

    Macam-Macam Planet Serta Ciri-Cirinya

    Berdasarkan penjelasan bahwa planet dalam tata surya kita terbagi atas dua kelompok, macam-macam planet tersebut sebagai berikut..
    a. Planet Merkurius 
    Planet Merkurius yang mana dikatakan merkurius berasal dari nama dewa kurir kerajaan Romawi. Merkurius merupakan planet yang paling dekat dengan Matahari sehingga suhu permukaannya di siang hari mencapai 400 derajat celcius, akan tetapi disaat malam akan turun sampai dengan 180 derajat celcius. Merkurius adalah planet terkecil dalam tata surya, namun memiliki berat yang hampir sama dengan yang berat bumi. Hal ini dapat terjadi karena Planet Merkurius disusun dari suatu besi yang sangat besar yang berdiameter 3.600 km. Dimana waktu yang paling tepat mengamati merkurius ada pada waktu senja atau menjelang pagi. 
    Ciri-Ciri Planet Merkurius 
    • Diamater 4.879 km 
    • Jarak rata-rata dari Matahari 57,9 juta km 
    • Kala rotasi 58,65 hari 
    • Kala revolusi 88 hari
    • Suhu rata-rata 167 derajat celcius
    • Jumlah satelit 0 
    • Cincin tidak ada
    b. Planet Venus 
    Venus merupakan nama yang berasal dan diambil dari nama dewi cinta dan kecantikan bangsa Romawi. Tidak hanya itu Planet Venus juga dikenal dengan bintang sore atau bintang kejora karena dapat kita amati di waktu petang hari dan sebelum matahari akan terbit. Venus terlihat seperti bintang di langit malam karena terdapat lapisan atmosfer yang tebal dan dapat memantulkan sinar matahari yang baik. Venus adalah planet yang terpanas di tata surya dengan suhu yang dapat mencapai lebih dari 470 derajat celcius. Venus satu-satunya planet yang berputar searah dengan jarum jam.
    Ciri-Ciri Planet Venus
    • Berdiamaterr 12.104 km 
    • Jarak rata-rata dan matahari 108,2 juta km 
    • Kala rotasi 243 hari 
    • Kala revolusi 224,7 hari 
    • Suhu rata-rata 464 derajat celcius
    • Jumlah satelit 0 
    • Cincin tidak ada  
    • Matahari terbit dari barat, karena arah rotasi dari timur ke barat. Peristiwa ini kebalikan dari Bumi
    • Planet paling panas yang ditutupi oleh awan tebal karbon dioksida. Jika terdapat radiasi dari matahari maka radiasi tersebut sulit untuk keluar. Seperti efek rumah kaca
    c. Planet Bumi 
    Bumi adalah planet yang dapat ditempati karena memiliki suhu yang relatif tetap. Suhu di Bumi menjaga tersedianya air yang dalam bentuk cair dan dapat menjaga organisme penghasil oksigen tetap hidup. Lebih dari 70% permukaan Bumi adalah air, sisanya adalah daratan. Tebal dari atmosfer Bumi adalah dapat mencapai 700 km yang pada sebagian besar adalah nitrogen dan oksigen
    Ciri-Ciri Planet Bumi
    • Diamater 12.756,3 km 
    • Jarak rata-rata dari Matahari 149, 6 juta km 
    • Kala rotasi 23 jam 57 menit
    • Kala revolusi 365, 242 hari
    • Suhu rata-rata 15 derajat celcius
    • Jumlah satelit 1 
    • Cincin tidak ada  
    • Planet dengan sumber kehidupan dengan suhu yang cocok untuk kehidupan air, dan oksigen
    • Berwarna biru karena partikel udara di atmosfer memantulkan cahaya berwarna biru
    d. Planet Mars 
    Mars berasal dari nama dewa perang dan legenda bangsa Romawi. Mars juga dijuluki dengan planet merah. Pertanyaannya, mengapa dijuluki berwarna merah ?.. karena pada permukaan planet Mars berwarna merah yang berasal dari besar berkarat yang ada dalam seluruh permukaan Mars. Permukaan Mars terdiri dari gunung-gunung berapi yang besar, lembah, lapisan es, dan sungai yang kering. Mars memiliki dua buah satelit yang kecil yang diberi nama phobos dan Deimos.
    Ciri-Ciri Planet Mars 
    • Diameter 6.794 km 
    • Jarak rata-rata dari Matahari 227,9 juta km 
    • Kala rotasi 9 jam 56 menit
    • Kala revolusi 11 tahun 10 bulan 3 hari 
    • Rata-rata suhu -65 derajat celcius 
    • Jumlah satelit 2 
    • Cincin tidak ada
    •  Tersusun atas karbondioksida yang sangat tipis
    6. Planet Yupiter
    Planet Yupiter atau Planet Zeus yang diambil dari raja dewa-dewa bangsa Yunani kuno. Namun, di dalam kebudayaan bangsa Romawi, Zeus dikenal sebagai Yupiter. Planet Yupiter adalah planet yang terbesar yang berada di tata surya kita. Diameter dari planet Yupiter adalah sekitar 11 kali diameter Bumi yang berat yang sekitar dua kali jumlah berat seluruh planet dalam tata surya. Permukaan Yupiter diselimuti oleh awan tebal yang sebagian besar terbentuk atas gas helium dan hidrogen. Gaya tarik dari Planet Yupiter sangat besar, sehingga dapat mengubah gas hidrogen menjadi cair. Sedangkan pada bagian inti Yupiter, tekanan yang besar dapat mengubah hidrogen menjadi suatu logam yang padat.
    Ciri-Ciri Yupiter
    • Diameter 139.822 km 
    • Jarak rata-rata dari Matahari 778,3 juta km 
    • Kala rotasi 10 jam 40 menit 
    • Kala revolusi 29, 42 tahun 
    • Suhu rata-rata sekitar 50 derajat celcius 
    • Jumlah satelit 16 
    • Cincin: ada 
    •  Memantulkan 70% cahaya dari matahari yang sampai mengenai permukaannya 
    • Gas terdiri atas 10% Helium dan 90% Hidrogen 
    7. Planet Saturnus 
    Saturnus tidak padat, yang sebagian besar dari penyusunnya adalah gas hidrogen dan helium. Hanya pada bagian inti planet yang sangat kecil ini terdapat batu padat. Angin yang terdapat di saturnus lebih kencang dibandingkan badai di bumi. Angin berputar-putar tampa henti dibagian ekuator dengan kecepatan sampai dengan 1.100 km/jam.
    Ciri-Ciri Planet Saturnus
    • Diameter 120.536 km 
    • Jarak rata-rata dari Matahari 1433,5 juta km
    • Kala rotasi 10 jam 40 menit 
    • Kala revolusi 29,42 tahun 
    • Suhu rata-rata -140 derajat celcius 
    • Jumlah satelit 18 
    • Cincin ada
    • Mempunyai cincin yang terdiri atas batu dan bongkahan es 
    • Permukaan yang terdiri atas kristal es 
    • Mampu mengapung jika ditempatkan dalam air 
    8. Planet Uranus
    Uranus disebut dengan nama dewi langit yang berasal dari Yunani kuno, yaitu Urania. Uranus merupakan palenet yang ketujuh dan Matahari, yaitu sekitar 2.872 km jauhnya dari Matahari sehingga dapat melakukan sat kali revolusi yang diperlukan waktu hampir kiranya 84 tahun. Letak uranus sangat jauh dari Matahari sehingga pada permukaannya sangat dingin. Sebagai perbandingannya, jika sinar Matahari hanya membutuhkan waktu dalam mencapai bumi sekitar 8 menit, maka dibandingkan dengan uranus memerlukan waktu sekitar 2,5 jam. Selain dari itu, di musim panas, Matahari bersinar selama 20 Tahun, sedangkan di musim dingin, kegelapan menyilimuti selama lebih dari 20 tahun. Pada musim gugur, Matahari terbit dan terbenam selama setiap 9 jam.
    Ciri-Ciri Planet Uranus
    • Diameter 50.724 km 
    • Jarak rata-rata dari Matahari 2.872 km 
    • Kala rotasi 17 jam 14 menit 
    • Kala revolusi 84 tahun 
    • Suhu rata-rata -140 derajat celcius 
    • Jumlah satelit 27 
    • Cincin ada 
    • Berwarna hijau kebiruan karena atmosfernya mengandung metana yang sangat tebal 
    • Sumbu rotasi berimpit dengan bidang orbit; kutup udara dan kutub selatan bergantian tempat menghadap Matahari
    9. Planet Neptunus
    Diameter dari planet Neptunus dapat mencapai 50.500 km. Jarak Neptunus ke Matahari kurang lebih dari 4.500 juta km. Kala rotasi Neptunus adalah 16 jam 7 menit dan kala revolusinya adalah 164,8 tahun. Neptunus ditemukan 65 tahun setelah Uranus ditemukan. Neptunus tampak berwarna cerah biru kehijauan. Netunus sering dijuluki pembuat ulah karena sering beredar keluar dan garis orbitnya. Neptunus dikenal sebagai kembari dari Uranus. Atmosfer Neptunus terdiri dari 80% hidrogen, 19% helium, dan 1,5% metana. Permukaan Neptunus tertutu lapisan es sangat tebal. Suhu Neptunus mencapai kira-kira -223 derajat celcius.
    Ciri-Ciri Planet Neptunus
    • Diameter 50.500 km 
    • Jarak rata-rata dari Matari adalah 4.500 juta km
    • Kala rotasi 16 jam 7 menit 
    • Kala revolusi 164,8 tahun 
    • Suhu rata-rata -223 derajat celcius 
    • Jumlah satelit 14 
    • Cincin ada 
    • Atmosfer yang terdiri atas es, air, metana, amoniak, gas hidrogen, dan helium 
    • Memiliki orbitnya yang berbarisan dengan Pluto

    Baca Juga:

    Sistem Tata Surya: Pengertian, Susunan, & Teori Pembentukannya
    Pengertian Meteor, Apa sih itu ?.. 
    Macam-Macam Proses Terjadinya Gerhana Matahari 
    Pengertian Revolusi Bumi: Apa itu Revolusi Bumi ?... 
    Tata Surya: Pengertian, Fungsi, dan Bagian-Bagian Matahari 
    Ciri-Ciri Struktur Lapisan Atmosfer 
    Pengertian Komet, Apa itu ?... 
    Pengertian Atmofer dan Lapisan-Lapisan Atmosfer 
    Pengertian Biosfer: Apa itu Biosfer?..

    Demikianlah informasi mengenai Pengertian Planet, Macam-Macam Planet Serta Ciri-Cirinya. Semoga teman-teman dapat menerima dan bermanfaat bagi kita semua baik itu pengertian planet, macam-macam planet dan ciri-ciri planet. Sekian dan terima kasih. Salam Berbagi Teman-Teman.
    More aboutPengertian Planet, Macam-Macam Planet Serta Ciri-Cirinya

    Cara Memerahkan Bibir Secara Alami Dalam 1 Minggu, AMPUH

    Diposting oleh Selamat datang di blog on Sabtu, 24 Oktober 2015

    Cara Memerahkan Bibir Secara Alami Dalam 1 Minggu, AMPUH|Bibir merah dengan senyuman manis mungkin hal yang sangat dicari-cari oleh para wanita untuk tampil lebih percaya diri dengan penampilan apalagi kalau sedang tersenyum. Tidak semua wanita dikaruniai dengan bibir merah, yang mana hanya sebagian wanita yang diberi oleh Tuhan Yang Maha Esa. Bibir merah dapat membuat wanita terlihat seksi dengan merah merona, maka tidak dapat dipungkiri mengapa banyak wanita yang mencari-cari cara-cara memerahkan bibir atau membuat bibir menjadi merah merona. 

    Cara-cara membuat bibir merah merona ada banyak, namun pertanyaannya apakah cara membuat bibir merah atau cara memerahkan bibir tersebut baik atau sehat dan tidak memiliki efek apapun dalam tubuh kita ?.. hal ini yang perlu anda ketahui dalam mencari cara memerahkan bibir. Sedikit informasi saja, sebaiknya para kaum hawa untuk mencari cara-cara memerahkan bibir merah secara alami yang tentunya tidak memiliki zat-zat kimia apapun dan, apalagi di zaman ini, banyak penipuan-penipuan produk kecantikan dengan embel-embel kemeriahan dari produk baik itu dari harga produk memerahkan bibir yang sangat murah, dan dengan polesan cantik banyak membuat para wanita terayu, dan berpikir bahwa produk-produk tersebut merupakan produk yang baik dan menjadi solusi dalam memerahkan bibir anda. Namun perlu anda ketahui bahwa hal ini tidak menjamin anda mendapatkan bibir merah merona, dan mungkin akan lebih menjamin bibir anda akan mengalami masalah baik itu kanker kulit, dan lain-lain. 

    Jadi bagi wanita-wanita sekalian alangkah lebih baiknya anda menggunakan bahan-bahan alami, dimana ada banyak bahan-bahan alami yang digunakan untuk memerahkan bibir anda, secara alami yang tidak pernah diolah dan dijadikan produk yang berlabelkan produk dari bahan alamih, hal ini juga perlu anda curigai, jangan sampai hanya berlabelkan produk alami namun pada kenyataannya produk memerahkan bibir telah tercampur dengan bahan-bahan kimia. Maka dari itu, saya tekankan kepada para wanita untuk lebih memilih solusi memerahkan bibir dengan bahan-bahan alamih yang belum pernah diolah sehingga dapat dikatakan bahwa bahan alamilah yang cocok sebagai tips-tips anda dalam cara-cara memerahkan bibir menjadi lebih merona. 

    Ada banyak perkataan-perkataan mengenai bahan-bahan alamih untuk kecantikan salah satunya bahwa menggunakan bahan alamih dalam kecantikan seperti cara memerahkan bibir mengatakan sangat lama dalam mendapatkan hasilnya, dan memiliki proses yang sangat panjang.Hal ini merupakan perkataan-perkataan yang tidak benar. Faktanya ada banyak bahan-bahan alamih tidak memerlukan waktu yang lama dalam memetik hasilnya, walaupun memang bahan-bahan alamiah terkesan ribet atau dengan beberapa tahap, Namun jika dibandingkan dengan anda membeli produk-produk memerahkan bibir yang belum diketahui bahan dari produk tersebut baik apa bukan, dan tentu anda telah mengetahui bahwa menggunakan bahan-bahan kimia sangat tidak baik itu kesehatan, Jadi marilah kita menggunakan bahahn-bahan alami dalam memerahkan bibir anda yang dimana kali ini kami akan menyajikan informasi cara memerahkan bibir menjadi merah merona hanya dalam 1 minggu dan tentunya dengan BAHAN ALAMIH...

     Cara Memerahkan Bibir Secara Alami Dalam1 Minggu, AMPUH 

    1. Cara Memerahkan Bibir Dengan Madu 

    Madu merupakan bahan alami untuk cara memerahkan bibir menjadi merah merona yang banyak dianggap manjur karena madu dalam membuat bibir menjadi merah karena dapat melunturkan warna hitam yang ada di bibir anda, dan membuatnya akan menjadi lebih cerah dan lebih berwarna merah. Tentu ini yangg kalian cari-cari, dengan bahan alami yang juga dengan bahan yang sangat bermanfaat tidak hanya dalam memerahkan bibir anda dan rasanya pun manis sehingga madu sebagai bahan pemerah bibir menjadi salah satu tips yang mungkin anda banyak gunakan. Cara-cara memerahkan bibir menggunakan madu adalah dengan mengoleskan madu ke bibir secara merata. Diamkan selama 15-20 menit, agar madu meresap ke dalam bibir anda. Kemudian bilas dengan air bersih, dan dilakukan minimal 3-4 kali dalam seminggu untuk hasil yang baiknya kalau bisa setiap hari. 

    2. Cara Memerahkan Bibir Dengan Air Mawar

     Memerahkan bibir dengan mawar sudah informasi yang sudah basi, karena bahan air mawar sebagai cara memerahkan bibir sudah sangat terkenal. Cara memerahkan bibir dengan air mawar adalah dengan menggunakan kapas yang dioleskan di bibir setiap malam hari dan biarkan sampai pagi

    3. Cara Memerahkan Bibir Dengan Alpukat dan Minyak Zaitun

    Memerahkan bibir dengan menggunakan bahan Alpukat dan Minyak Zaitun, mungkin sangat merepotkan, namun jika ditelusuk secara mendalam dan setelah diteliti ternyata dari repotnya, Alpukat dan Minyak zaitun sebagai tips memerahkan bibir telah terbukti. Cara memerahkan bibir dengan alpukat dan minyak zaitun ialah dengan mencampurkan 50 gr alpukat yang telah dihaluskan dengan 2-3 tetes minyak zaitun. Kemudian campur rata oleskan pada bibir, lalu diamkan sealam 5 menit dengan air bersih.

    4. Cara Memerahkan Bibir Dengan Minyak  Zaitun

    Lagi-lagi minyak zaitun, dimana menurut hasil penelitian minyak zaitun merupakan minyak dengan sejuta keistimewaan ciptaan Tuhan Yang Maha Esa dimana lagi-lagi minyak zaitun bermanfaat dalam memerahkan bibir. Cara memerahkan bibir dengan minyak zaitun adalah dengan 2 sendok teh yang dicampurkan sedikit gula putih, yang diaduk hingga rata. Lalu didiamkan selama 15-20 menit. lalu membilas dengan air bersih. Lakukan setiap hari untuk hasil yang baik.

    5. Cara Memerahkan Bibir Dengan Bubuk Kunyit dan Susu Putih Kental

     Memerahkan bibir dengan bubuk kunyit dan susu putih kental adalah dengan dicampurkan dengan 1 sendok teh susu putih kental yang jika telah tercampur secara rata oleskan di bibir secara merata pula dan diamkan selama 5 menit kemudian bilas dengan menggunakan air.

    6. Cara Memerahkan Bibir Dengan Minyak Kacang Almond

     Seperti dengan minyak zaitun, minyak kacang almond ini yang telah terbukti manfaat dan khasiatnya dalam kesehatan tubuh manusia, apalagi minyak kacang almond sebagai bahan dalam memerahkan bibir anda. Karena kandungan vitamin E yang ada dalam minyak kacang almond ini dapat memudarkan warna hitam yang ada di bibir, sehingga terlihat lebih merah dan berwarna cerah. Dan dapat membuat bibir menjadi lembab dan dioleskan dengan minyak kacang almond disaat ingin tidur.

    7. Cara Memerahkan Bibir Dengan Pasta Gigi Tanpa Detergen

    Pasta gigi sebagai bahan memerahkan bibir masih menjadi perdebatan bagi peneliti karena belum diketahui jelas apa ada masalah yang terjadi jika mengggunakan pasta gigi, namun menurut berbagai sumber bahwa pasta gigi dapat dijadikan pilihan terakhir dalam mendapatkan bibir merah yang mana pasta gigi dilakukan jika sangat mendesak atau tidak ada waktu lagi dan pasta gigi dapat dijadikan sebagai pilihan anda, dengan catatan pasta gigi jangan dilakukan setiap saat hanya dalam keadaan mendesak. Cara memerahkan bibir dengan pasta gigi adalah oleskan pada bibir dan diamkan sealam 2 sampai 3 menit lalu di bilas dengan air.

    8. Cara Memerahkan Bibir Dengan Jeruk Nipis 

    Cara memerahkan bibir dengan jeruk nipis adalah dengan memotong jeruk nipis dan dicampurkan dengan air hanya yang kemudian dioleskan di seluruh area bibir. Jeruk nipis sangat membantu dalam mengangkat sel kulit mati yang mana jika sel kulit mati dibiarkan dalam keadaan kehitaman. Lakukan setiap hari untuk hasil yuang memuaskan.

    9. Cara Memerahkan Bibir Dengan Yoghurt

    Selain untuk makan, yoghurt juga dijadikan sebagai bahan dalam memerahkan bibir, hanya dengan makan terus yoghurt tentu saja, hal ini sangat mudah.

    Baca Juga: 


    Cara Memerahkan Bibir Secara Alami Dalam1 Minggu, AMPUH

    Demikianlah informasi mengenai Cara Memerahkan Bibir Secara Alami Dalam1 Minggu, AMPUH . Semoga teman-teman dapat menerima dan bermanfaat bagi kita semua. Sekian dan terima kasih. Salam Berbagi Teman-Teman.
    More aboutCara Memerahkan Bibir Secara Alami Dalam 1 Minggu, AMPUH

    Pengertian Sistem, Unsur, & Arti Sistem Menurut Para Ahli

    Diposting oleh Selamat datang di blog on Minggu, 18 Oktober 2015

    Pengertian Sistem, Unsur, & Arti Sistem Menurut Para Ahli|Secara Umum, Pengertian Sistem adalah sekumpulan objek (objectives) (unsur-unsur atau bagian-bagian) yang berbeda-beda (diverse) yang paling berhubungan (intrerrealated), saling bekerja sama (jointly) dan saling mempengaruhi (independently) satu sama lain serta terikat pada rencana (planned) yang sama untuk mencapai tujuan (output) tertentu dalam lingkungan (environment) yang kompleks. 

    Secara Terminologi, Sistem digunakan dalam berbagai-bagai cara yang luas sekali sehingga sulit untuk mendefinisikannya dalam suatu pernyataan yang merangkum semua penggunaannya dan yang cukup ringkas untuk memenuhi maksudnya. Hal ini dikarenakan bahwa pengertian sistem tergantung pada latar belakang cara pandang orang yang mencoba mendefinisikannya. Misalnya, menurut hukum sistem dipandang dari kumpulan aturan-aturan yang membatasi, baik oleh kapasitas sistem itu sendiri maupun lingkungan di mana sistem itu berada untuk menjamin keserasian dan keadialn. Menurut rekayasa, sistem dipandang sebagai proses masukan (input) yang ditransformasikan menjadi keluaran (output) tertentu. Menurut awam sistem dipandang sebagai cara atau metode untuk mencapai suatu tujuan. Itulah berbagai cara pandang terhadap pengertian sistem. 

    Meskipun demikian, kita akan sajikan beberapa pengertian sistem guna mendapat pemahaman yang benar tentang terminologi sistem. Sistem secara etimologis, menurut Webster's News Collegiate Dictionary terdiri dari kata "sym" dan "histanai" dari kata Greek, yang berarti to place together ---menempatkan bersama. 

    Pengertian Sistem Menurut Para Ahli 
    • Advanced Learner's Dictionary dalam Sukarna (1977:13) menjelaskan pengertian sistem adalah "System is a group of facts ideas, beliefs etc arranged in an orderly way; as a system of philosophy". atau sistem adalah kumpulan fakta-fakta, pendapat-pendapat, kepercayaan-kepercayaan dan lain-lain yang disusun dalam suatu cara yang teratur; seperti sistem filsafat. 
    • Webster's Third New Collegiate Dictionary dalam Simatupang (1995:6) memberikan pengertian tentang sistem bahwa sistem adalah sebagai suatu kesatuan (unity) yang kompleks yang dibentuk oleh bagian-bagian yang berbeda-beda (diverse) yang masing-masing terikat pada (subjected to) rencana yang sama atau kontribusi (serving) untuk mencapai tujuan yang sama. 
    • Murdick, Ross dan Claggett dalam Simatupang (1995:6) mendefinisikan sistem sebagai suatu susunan elemen-elemen yang berinteraksi dan membentuk satu kesatuan yang terintegrasi. 
    • Shrode dan Voich, Jr (1974: 122) mendefinisikan sistem adalah "System is a set of interrelated parts, working independently and jointly, in pursuit of common objectives of the whole, within a complex environment" atau sistem adalah kumpulan unsur-unsur atau bagian-bagian yang saling berinteraksi,saling ketergantungan dan bekerja sama untuk mencapai tujuan tertentu dalam lingkungan yang kompleks. 
    • Arifin Rahman dalam Webster New Collegiate Dictionary bahwa sistem terdapat kata "Syn" dan "Histanal" yang berasal dari bahasa Yunani berarti menempatkan bersama. Jadi pengertian sistem adalah suatu kumpulan pendapat-pendapat, prinsip-prinsip, dan lain-lain yang membentuk suatu kesatuan yang berhubung-hubungan satu yang lain.
    • W.J.S Poewadarminta, mengatakan bahwa sistem adalah kelompok bagian yang bekerja sama untuk melakukan sesuatu maksud 
    • Colin Cherry, mengatakan bahwa sistem adalah suatu keseluruhan yang dibentuk dari banyak bagian suatu assambel dari berbagai macam sifat dan bagian-bagian tersebut. 
    • Andri Kristanto, mengatakan bahwa pengertian sistem adalah suatu jaringan kerja dari sebuah prosedur yang saling berhubungan, berkumpul bersama untuk melakukan kegiatan atau menyelesaikan suatu sasaran tertentu.
    Unsur-Unsur Sistem  - Untuk mengetahui apakah segala sesuatu itu dapat dikatakan sistem maka harus mencakup lima unsur utama yaitu sebagai berikut... 
    1. Adanya sekumpulan objek (objectives) (unsur-unsur, atau bagian-bagian atau elemen-elemen)
    2. Adanya interaksi atau hubungan (interrealatedness) antara unsur-unsur (bagian-bagian, elemen-elemen). 
    3. Adanya sesuatu yang mengikat unsur-unsur (working independently and jointly) (bagian-bagian, elemen-elemen saling tergantung dan bekerja sama) tersebut menjadi suatu kesatuan (unity). 
    4. Berada dalam suatu lingkungan (environment) yang kompleks (complex)
    5. Terdapat tujuan bersama (output), sebagai hasil akhir. 

    Karakteristik Sistem 
    Karakteristik sistem dibagi ke dalam 8 bagian yaitu sebagai berikut...
     1.  Komponen Sistem
    Suatu sistem terdiri dari sejumlah komponen- komponen yang saling berinteraksi, yang artinya saling bekerja sama membentuk satu kesatuan. Komponen sistem terdiri dari komponen yang berupa subsistem atau bagian-bagian dari sistem.
    2.  Batasan sistem (boundary)
    Batasan sistem merupakan daerah yang membatasi antara suatu sistem dengan sistem yang lain atau dengan lingkungan luarnya. Batasan sistem ini memungkinkan suatu sistem dipandang sebagai suatu kesatuan. Batasan suatu sistem menunjukkan ruang lingkup (scope) dari sistem tersebut.
    3.  Lingkungan luar sistem (environment)
    Lingkungan luar sistem (environment) adalah diluar batas dari sistem yang mempengaruhi operasi sistem. Lingkungan dapat bersifat menguntungkan yang hams tetap dijada dan yang merugikan yang harus dijaga dan dikendalikan, kalau tidak akan mengganggu kelangsungan hidup dari sistem.
    4.  Penghubung sistem (interface)
    Penghubung sistem merupakan media penghubung antara satu subsitem dengan subsistem lainnya. Melalui penghubung ini memungkinkan sumber- surnber day a mengalir dari subsistem ke subsistem lain. Keluaran (output) dari subsitem akan menjadi masukkan (input) untuk subsistem lain melalui penghubung.
    5.  Masukan Sistem (input)
    Masukkan adalah energi yang dimasukkan kedalam sistem, yang dapat berupa perawatan (maintenace input), dan masukkan sinyal (signal input). Maintenace input adalah energi yang dimasukkan agar sistem dapat beroperasi. Signal input adalah energi yang diproses untuk didapatkan keluaran. Contoh dalam sistem computer program adalah maintenance input sedangkan data adalah signal input untuk diolah menjadi informasi.
    6.  Keluaran sistem (output)
    Keluaran sistem adalah hasil dari energi yang diolah dan diklasifikasikan menjadi keluaran yang berguna dan sisa pembuangan. Contoh komputer menghasilkan panas yang merupakan sisa pembuangan, sedangkan informasi adalah keluaran yang dibutuhkan.
    7.  Pengolah sistem
    Suatu sistem menjadi bagian pengolah yang akan merubah masukkan menjadi keluaran. Sistem produksi akan mengolah bahan baku menjadi bahan jadi, system akuntansi akan mengolah data menjadi laporan-laporan keuangan.
    8.  Sasaran sistem
    Suatu sistem pasti mempunyai tujuan (goal) atau sasaran (objective). Sasaran dari sistem sangat menentukan input yang dibutuhkan sistem dan keluaran yang akan dihasilkan sistem

    Baca Juga: 


    Demikianlah informasi mengenai Pengertian Sistem, Unsur, & Arti Sistem Menurut Para Ahli. Semoga teman-teman dapat menerima dan bermanfaat bagi kita semua baik itu pengertian sistem, pengertian sistem menurut para ahli, unsur-unsur sistem. Sekian dan terima kasih. Salam Berbagi Teman-Teman. 
    • Toni Andrianus Pito, Efriza dan Kemal Fasyah. 2006. Mengenal Teori-Teori Politik: Dari Sistem Politik Sampai Korupsi. Bandung: Nuansa 
    • Miriam Budiardjo. 2008. Dasar-Dasar Ilmu Politik. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
    More aboutPengertian Sistem, Unsur, & Arti Sistem Menurut Para Ahli