Secuil Kebaikan Kecil

Diposting oleh Selamat datang di blog on Jumat, 09 Oktober 2015



            Apa yang terbesit dalam benak kita saat melihat atau mendengar kata kebaikan? Kebanyakan dari kita berfikir kebaikan hanyalah tentang memberi dan diberi. Banyak yang tidak sadar hal yang kita lakukan sekecil apapun dapat menjadi sebuah kebaikan, bahkan dapat membantu mengurangi masalah-masalah krusial yang ada di sekitar kita. Kebaikan tidak harus melibatkan orang lain secara langsung, namun kita dapat melakukan hal-hal kecil yang secara tidak langsung dapat memberikan dampak positif bagi kita dan orang-orang disekitar kita. Berikut adalah contoh-contoh kebaikan kecil yang sekiranya dapat memberikan inspirasi, antara lain:
1. Membuang sampah pada tempatnya
            Bagi sebagian orang, hal ini sering kali dianggap sepele. Karena mindset dari kebanyakan orang berfikir “ah, sampah 1 doang mah buang disini aja juga gapapa“ padahal dengan berfikiran seperti itu adalah salah satu kesalahan besar. Coba bayangkan apabila ada 100 orang saja yang berfikiran seperti itu, sudah
ada 100 sampah meskipun kecil tapi akan sangat mengganggu bukan? Bayangkan apabila ada 1000 orang, 1.000.000 orang, atau bahkan 1.000.000.000 orang berfikiran seperti itu.
2. Memberikan semangat kepada orang-orang disekitar
            Seringkali kita melihat rekan-rekan kita sibuk melakukan aktivitasnya masing-masing. Tak jarang pula diantara mereka yang terlihat kelelahan. Disitulah salah satu fungsi sebuah pertemanan adalah untuk menyemangati antara satu dengan yang lainnya agar pekerjaan terasa lebih ringan.
3. Membantu teman yang sedang kesulitan
            Kesulitan yang dimaksud disini misalnya adalah dalam hal finansial. Banyak rekan-rekan yang tidak dapat membeli makanan saat beristirahat karena kekurangan sedikit uang. Meskipun hanya dapat membantu 1000-2000, itu akan sangat berarti baginya.
4. Membantu yang sedang tertimpa musibah
            Yang dimaksud disini misalnya adalah orang yang tertimpa musibah kecelakaan. Banyak orang-orang jaman sekarang yang hanya menjadikan orang yang kecelakaan sebagai tontonan atau bahkan hanya mengabaikannya begitu saja tanpa adanya inisiatif untuk menolong. Sudah seharusnya kita sebagai makhluk sosial menolong orang tersebut, meskipun hanya sekadar bertanya untuk memastikan keadaannya baik-baik saja.
5. Selalu tersenyum
            Hal ini mungkin adalah hal yang paling sepele diantara yang lain. Akan tetapi tahukah anda berapa orang yang sudah anda bahagiakan hatinya hanya dengan tersenyum? Jawabannya adalah banyak. Karena hanya dengan melihat senyum kita orang tersebut pasti akan ikut tersenyum dan biasanya senyuman yang ia berikan adalah reflek dari dalam hatinya.
            Sekiranya itulah 5 contoh kebaikan kecil yang sekiranya dapat dijadikan inspirasi bagi kita semua. “Satu kebaikan kecil akan mendatangkan 1000 kebaikan besar“


Nama : Abriyanto Putra S.N.
Prodi/NPM : Geologi/1506729550

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar